Di Seputar Kita News -- Parepare -- Kapolres Parepare AKBP Arman Muis, S.H., S.I.K., M.M. menerima kunjungan audience dari pengurus Pemuda Pancasila Kota Parepare, audience yang bersifat silaturrahmi ini di lakukan secara hangat di home kopi paste, Jl. Andi Mapptola, tepatnya di depan Mapolres Parepare. Kamis (10/08/2023) siang jelang sore hari sekitar pukul 14.55 wita.
Pengurus Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kota Parepare dipimpin oleh Ketua MPC yang terpilih, Fadly Agus Mante, yang membawa serta 14 pengurus MPC, diantaranya 4 ketua PAC, Ketua BLH, Ketua Koti Mahatidana, Srikandi PP, dan Sapma PP.
Pertemuan orang nomor satu di Polres Parepare, Arman Muis, dengan jajaran MPC Pemuda Pancasila ini merupakan yang pertama kalinya, bertujuan untuk membangun komunikasi, penguatan keterbukaan informasi, dan sinergitas yang komunikatif.
" Ini merupakan bentuk komitmen Polres Parepare dalam membangun komunikasi dan keterbukaan informasi dengan berbagai kalangan dan stake holder di Kota ini, dan salah satunya adalah Pemuda Pancasila, Kami (Polres Parepare) akan selalu terbuka untuk menjalin kemitraan dan kerja sama dengan Pemuda Pancasila dalam hal menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di Kota Parepare ". Di kutip pernyataan Arman Muis saat bertemu dengan Fadly Agus Mante.
Sikap terbuka dari Arman Muis ini pun mendapatkan balasan komitmen dari Fadly Agus Mante selaku Ketua MPC PP Kota Parepare.
Fadly berharap dengan adanya peningkatan kolaborasi antara Polres Parepare dengan Pemuda Pancasila dalam berbagai aspek dapat memberikan kontribusi yang positif demi kemajuan Kota Parepare.
Audience Arman Muis dengan Jajaran Pengurus MPC Pemuda Pancasila Kota Parepare berjalan dalam situasi yang hangat, dan berakhir pada pukul 16.10 wita. (M.khanif)