Tana Toraja -- Diseputar Kita News -- Pembukaan Musda ke XIII Muhammadiyah dan Aisyah Tana Toraja digelar hari ini, Sabtu 24 Mey 2023, di pelataran pasar seni kota Makale.
Dihadiri Forkopimda, para undangan dan ribuan ummat muslim se kabupaten Tana Toraja, musda ke XIII Muhammadiyah dan Aisyah ini terasa seperti muswil.
Musda ini dibuka oleh Theofilus Allorerung Bupati Tana Toraja, dalam sambutannya Bupati mengatakan,
" Muhammadiyah tidak diragukan lagi untuk bisa berkontribusi memajukan Toraja, kiprahnya dalam pembangunan bangsa dan negara dan pembangunan daerah ini sudah tidak diragukan lagi, terutama dalam bidang pendidikan kesehatan dan bidang sosial.
Theofilus juga berharap, agar bisa meneruskan program itu,
majukanlah Tana Toraja dalam pendidikan, lewat kesehatan, lewat sosial dan lewat ekonomi.
Menurutnya, itu semua sejalan dengan visi pemerintah kabupaten Tana Toraja, yaitu bangkit, produktif dan tangguh menghadapi tatanan kehidupan yang baru," ucap Theofilus Allorerung Bupati Tana Toraja
.(M.khanif)